Sabtu, 24 Agustus 2013

Papua, Papua Barat dan NTT Penyumbang Tertinggi Kasus Malaria di Indonesia

Ilustrasi  dari dr. Asik Surya
Papua, Papua Barat, dan Nusa Tenggara Timur NTT, 3 Propinsi penyumbang penyakit Malaria tertinggi di Indonesia.

Dokter Asik Surya dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia dalam Seminar dan Sertifikasi Profesi Apoteker di Kupang NTT mengatakan tahun lalu  ada sekira 300 ribu kasus malaria di 3 propinsi ini.

Laporan tahun 2012, Papua, Papua Barat dan NTT, jumlah kasusnya 75 % dari kasus Nasional, sementara jumlah penduduknya sekitar 4 % dari total populasi Indonesia.

Lanjut dokter Asik Surya, untuk menuju bebas malaria di Indonesia, pemeritah melakukan upaya antara lain, mengganti obat malaria Klorokuin untuk pengobatan Malaria karena kegagalannya melebihi 10 % dengan obat malaria lain jenis Artemisin dengan  keberhasilan pengobatan lebih dari 95 % , menjamin ketersediaan obat malaria jenis baru dan kelambunisasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar